cropped-Tambahkan-subjudul.png

10 Makanan Khas Sunda yang Terkenal dan Nikmat

Tanah pasundan atau yang lebih dikenal dengan sebutan Sunda memang selalu menarik untuk diulas. Kekayaan budaya dan keindahan alamnya membuat siapa saja yang datang ke tempat ini merasa betah dan nyaman. Yang tak kalah menjadi daya pikat yakni makanan khas Sunda yang tidak pernah mengecewakan dan selalu membuat siapa saja yang mencicipinya ketagihan.

Beberapa makanan dari Sunda bahkan sudah dikenal di seluruh penjuru negeri hingga luar negeri. Keunikan cita rasanya yang membuat makanan ini sulit dilupakan. Meskipun memiliki rasa yang khas, namun makanan dari Sunda ini sebenarnya mudah dibuat dirumah dan resepnya pun saat ini sudah tersebar di internet.

Solusi Pesen Makanan Dine in & Pickup

Makanan Khas Sunda yang Terkenal

Mulai dari makanan yang berat hingga camilan manis yang ringan, berikut ini daftar makanan khas Sunda yang nikmat.

1. Nasi Timbel

Nasi timbel adalah makanan khas Sunda yang mempunyai cita rasa kuat dan unik. Sehingga, sangat identik dengan masakan orang Sunda.Nasi timbel biasanya dijual di warung-warung, yang disajikan dengan menggunakan daun pisang.

Ada macam-macam lauk untuk mendampingi nasi timbel seperti ikan asin, pepes ikan, empal, ayam goreng, tawes, dan japuh, serta lalapan dan sambal yang super lezat.

2. Bakakak Hayam

Namanya saja sudah terdengar Sunda ya. Bakakak hayam adalah menu masakan yang mudah dijumpai di tanah Sunda.Seperti pada namanya “hayam”, makanan khas Sunda ini menggunakan bahan utama berupa ayam yang diberikan bumbu khusus dengan rasa kuliner khas Sunda, kemudian dipanggang.

Ayam yang digunakan pada makanan bakakak hayam ini yaitu satu ekor ayam utuh, agar bisa disantap untuk beberapa orang sekaligus.Biasanya, orang-orang memakannya dengan sambal merah atau hijau, dilengkapi lalapan sayur.

3. Batagor

Meskipun merupakan camilan yang sering dijumpai tidak hanya di tanah Sunda, tetapi batagor merupakan makanan khas Sunda yaitu jajanan yang dibuat oleh orang Bandung.

Batagor sendiri merupakan jajanan khas yang penamaannya dimabil dara singkatan “bakso tahu goreng”, dibuat dari daging ikan tenggiri, tepung sagu, telur, dan kulit pangsit.

4. Soto Bandung

Ada banyak soto di Indonesia, salah satunya Soto Bandung sebagai makanan khas Sunda.Tetapi, apa yang membedakan dengan soto lainnya, soto Bandung terbuat dari tetelan daging sapi.Selain itu, agar cita rasanya sedap, ada ragam bumbu yang digunakan seperti:

  • Jahe
  • Serai
  • Lengkuas
  • Gula
  • Serai
  • Bawang merah
  • Merica
  • Bawang putih

Soto Bandung juga biasanya disajikan dengan irisan lobak, kacang kedelai, bawang goreng, dan irisan seledri.

5. Kupat tahu

Makanan ini juga tergolong berat karena didalamnya menggunakan kupat atau ketupat yang terbuat dari beras yang direbus didalam daun kelapa. Ketupat tersebut kemudian dipotong-potong dan ditambah dengan tahu goreng, tauge, dan siraman bumbu kacang.

Kelembutan dari tahu dan ketupat yang mengenyangkan membuat makanan ini cocok disantap di waktu makan siang, karena selain mengenyangkan juga sangat segar.

6.Lotek

Berbicara makanan khas Jawa Barat, tidak afdol rasanya jika tidak mengulas makanan ini. Lotek merupakan makanan asli Sunda yang terbuat dari sayur-sayuran segar seperti kol, tauge, kacang panjang, dan kangkung yang direbus. Anda juga bisa berkreasi menggunakan sayuran lainnya. Setelah itu, sayuran disiram menggunakan bumbu kacang yang membuat cira rasanya semakin unik dan nikmat.

7. Sate maranggi

Sate mungkin sudah tidak asing lagi di telinga masyrakat Indonesia. Sangkin terkenalnya, makanan yang satu ini bahkan memiliki ragam varian mulai dari sate ayam, sate jamur, sate usus, sate kambing, dan jenis sate lainnya. Jawa Barat juga tak mau kalah, di daerah ini terkenal dengan sate maranggi yang biasanya banyak dijumpai di Purwakarta dan Cianjur. Sate maranggi ini berbahan dasar seperti sate lainnya, yaitu daging sapi atau daging kambing.

Yang menjadikannya berbeda yaitu cara untuk memasaknya. Jika sate jenis lain setelah daging ditusuk langsung di bakar, maka sate maranggi berbeda. Daging yang akan dibakar harus dimarinasi atau dibumbui terlebih dahulu sampai benar-benar meresap. Baru setelah itu, sate dibakar di atas bara api. Makanan ini cocok disantap bersama dengan nasi putih atau lontong. Atau Anda juga bisa menikmati sate maranggi dengan nasi timbel. Dijamin rasanya akan semakin nikmat.

8.Surabi

Surabi atau ada juga yang menyebutnya Serabi merupakan makanan khas Sunda lainnya yang sudah terkenal. Makanan ini biasanya mudah dijumpai di daerah Bandung dan sekitarnya. Surabi ini bisa menjadi camilan namun bisa juga disantap pagi hari untuk sarapan. Makanan khas ini terbuat dari tepung beras. Kemudian dimasak menggunakan wajan atau cetakan khusus.

Yang menjadikannya unik, karena cara memasaknya tidak menggunakan kompor gas melainkan menggunakan tungku kayu bakar. Wajan yang digunakannya juga bukan yang terbuat dari logam atau bahan modern lainnya, melainkan menggunakan tanah liat.

9. Bakso goreng

Bakso goreng atau basreng menjadi camilan khas Sunda yang banyak digemari. Makanan ini sudah pasti terbuat dari bakso yang digoreng. Bakso yang digunakan bisa bakso sapi atau ayam, kemudian diiris tipis dan digoreng sampai kering. Yang menjadikannya semakin diminati karena bakso goreng ini ditaburi dengan bumbu cabai atau bumbu pedas. Camilan gurih ini cocok untuk menemani waktu santai

10. Kue gemblong

Kue gemblong ini juga merupakan makanan manis yang banyak diburu. Biasanya banyak ditemui di daerah Puncak dan menjadi salah satu oleh-oleh khas dari Puncak. Makanan ini terbuat dari ketan dan kelapa dengan dilapisi gura karamel membuat makanan ini semakin nikmat. Kue gemblong cocok dinikmati bersama dengan teh panas untuk teman santai sore hari.

Solusi Pesen Makanan Dine in & Pickup

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *