Berbeda dengan kuliner lainnya, minuman jenis kopi seakan tak pernah mengalami pasang surut seiring bergantinya tren. Dari dulu hingga sekarang, peminat kopi memang selalu ada dan akan terus berkembang, bahkan seiring menjamurnya bisnis coffee shop di indonesia dan munculnya banyak brand-brand baru dan besar di industri F&B Kopi. Kopi Tuku hadir sebagai bagian dari bisnis coffee shop di indonesia.
Kopi memang seringkali dijadikan sebagai minuman pembuka hari agar lebih siap menjalani setiap aktivitas terutama untuk para pekerja kantoran. Tak hanya itu, kopi juga dapat menjadi teman ngobrol saat berkumpul dengan orang terdekat di kala senggang dan bersantai ria. Apalagi cita rasa kopi sekarang ini tidak selalu pahit, dengan varian rasa yang ringan sehingga lebih banyak orang tertarik untuk menikmati minuman berbahan dasar kopi tersebut.
Toko kopi mungil yang berada di kawasan Rungkut ini sudah lama hadir dan menemani para penikmat kopi. Secangkir kopi dengan rasa unik bisa kamu temukan di tempat bersahajah ini. Tidak ada yang istimewa selain kopinya. Berbeda dengan konsep coffee shop lain yang menyediakan barisan sofa empuk plus WiFi yang kencang.
Baca Juga : Kopi Tuku Cipete
Di Kopi Tuku semua tampak sederhana, toko mungil ini benar-benar ingin menyediakan kopi enak dengan harga yang sangat terjangkau. Secangkir Kopi Susu Tetangga ini namanya sudah kesohor. Apalagi di kalangan anak muda, yang menjadikan anak muda semakin dekat dengan kopi lokal asli Indonesia.
Lokasi Kopi Tuku Surabaya – SPBU BP MERR
Menu Kopi Tuku
Lihat Detail Menu : https://linktr.ee/tukutiaphari